Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2023

Kenapa Sering Pilek saat Musim Hujan? Ini Cara Atasi Pileknya

Gambar
  Pilek umum terjadi ketika suhu ruangan sedang dingin-dinginnya. Terutama pada musim hujan seperti saat ini, risiko pilek karena kedinginan semakin meningkat. Bagaimana bisa? Menurut situsweb Cleveland Clinic, saat bernapas udara yang bersifat dingin dan kering dapat mengiritasi hidung. Sebagai salah satu bentuk pertahanan, kelenjar hidung menghasilkan lendir atau pilek berlebih untuk menjaga lapisan di saluran pernapasan tetap lembab. Pilak yang terlalu banyak akan bergumul dan mengakibatkan hidung tersumbat. Pilek disebabkan oleh banyak hal selain dari suhu ruangan. Seringnya dikarenakan infeksi virus atau alergi terhadap debu, bulu, atau serbuk sari. Hidung yang basah dan sering mengeluarkan pilek sering kali membuat risih. Tak jarang juga mengganggu aktivitas sehari-hari. Tetapi jangan khawatir, berikut tips mengatasi pilek menurut Healthline.com . Banyak minum air putih Minum banyak air putih dapat membantu mengencerkan pilek yang menyebabkan hidung tersumbat. Cobal

Tips Hadapi Musim Hujan Tetap Sehat

Gambar
  Setelah ditempa dengan musim kemarau yang panjang, sebentar lagi sebagian besar daerah di Indonesia akan memasuki musim hujan. Jika merujuk pada Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melalui situswebnya, awal musim hujan diperkirakan terjadi pada Oktober hingga Desember 2023. Seringnya hujan setelah cuaca panas berkepanjangan tentunya disikapi banyak masyarakat dengan penuh sukacita. Setidaknya, seringnya hujan bisa membantu cuaca luar ruangan lebih sejuk dan membantu mengentaskan kekeringan di sejumlah daerah. Akan tetapi, musim hujan juga erat kaitannya dengan meningkatnya berbagai penyakit. Melansir situsweb Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes), penyakit tersebut di antaranya: 1.       Diare 2.       Demam Berdarah Dengue (DBD) 3.       Leptospirosis 4.       Infeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA) 5.       Penyakit kulit 6.       Penyakit pencernaan  Maka dari itu, kita harus senantiasa mempersiapkan diri guna menghadapi musim hujan

Hal yang Perlu Kamu Tahu Soal Mie Instan

Gambar
  Di kala sepi melanda, mie instan selalu ada untuk menemani setiap kesenduan. Mie instan juga hadir di kala merayakan keberhasilan meraih sesuatu. Tak hanya itu, mie instan kerap dijadikan solusi bagi mereka yang ingin kenyang nan hemat. Tak berlebihan rasanya jika menyebut mie instan sebagai sajian paling populer di Indonesia. Bukan saja karena harganya murah, tapi rasanya pun nikmat serta bisa menahan rasa lapar untuk waktu yang lama. Peminatnya tidaklah sedikit. Menurut data dari World Instant Noodles Association (Asosiasi Mie Instan Dunia), dikutip dari Statista, pada 2019 diperkirakan jumlah mie instan yang dikonsumsi mencapai 106 miliar porsi. Sekitar 40% di antaranya dikonsumsi oleh masyarakat Tiongkok sekaligus dinobatkan sebagai negara dengan pengonsumsi mie instan terbesar dunia. Selain itu, disebut orang Korea Selatan bisa mengonsumsi rata-rata 75 porsi mie instan setiap tahunnya. Sekaligus menyandang titel sebagai negara dengan pecinta mie instan terbesar. Peringka